Sabtu 16 May 2020 20:41 WIB

Laga City Vs Real Madrid Kemungkinan Digelar 7 Agustus

City mengalahkan Madrid 2-1 pada pertemuan pertama di Santiago Bernabeu.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Israr Itah
Gelandang Real Madrid Casemiro (kanan) saat melawan Manchester City. Madrid takluk 1-2.
Foto: EPA-EFE/RODRIGO JIMENEZ
Gelandang Real Madrid Casemiro (kanan) saat melawan Manchester City. Madrid takluk 1-2.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER --Pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Real Madrid vs Manchester City kemungkinan besar digelar pada 7 Agustus. Jika kick-off di pertandingan di Manchester itu tepat waktu, artinya sudah 174 hari sejak skuat asuhan Pep Guardiola mengalahkan Los Blancos 2-1 di Santiago Bernabeu.

Dikutip dari Marca, Sabtu (16/5), kalau pertandingan sesuai rencana, Madrid akan kembali bertanding setelah hampir tiga bulan. Skuat asuhan Zinedine Zidane itu akan mulai berlatih selama beberapa pekan, dan siap untuk memulai kembali Liga Spanyol, yang rencananya selesai akhir Juli.

Baca Juga

Sebelum semua kompetisi sepak bola di Eropa dihentikan, City difavoritkan untuk lolos ke babak delapan besar. Namun, setelah beberapa bulan, tak ada yang jaminan siapa yang akan melaju dengan agregat yang masih tipis.

UEFA akan membuat keputusan akhir soal jadwal Liga Champions dan Liga Europa dalam pertemuan dewan eksekutif pada 27 Mei mendatang. Tanggal untuk leg kedua Barcelona vs Napoli, Juventus vs Lyon, Bayern Munchen vs Chelsea juga akan diputuskan dalam forum tersebut.

Sementara itu, memenangkan gelar La Liga menjadi prioritas utama Zidane, meskipun tak mengesampingkan peluang di Liga Champions. Sebab, mengangkat dua trofi bergengsi itu akan membantu finansial klub selama pandemi corona.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement